Kamis, 02 November 2023

MTs Al Ikhlas Raih 3 Medali di Olimpiade Ilmu Keislaman Tingkat Nasional

 




SISWI MTs AL IKHLAS GUNUNG PUTRI RAIH 3 MEDALI  EMAS DAN PERAK  DALAM OLIMPIADE ILMU KEISLAMAN TINGKAT NASIONAL

 

Setelah mengikuti Kegiatan OIKN ( Olimpiade Ilmu Keislaman Nasional ) yang diselenggarakan pada tanggal 14 dan 15 Oktober yang diselenggarakan oleh Yayasan Prisma Cendekian Foundation. Siswi MTs Al Ikhlas Gunungputri berhasil meraih prestasi membanggakan atas nama Dara Humaira Kelas VIII,  Ia berhasil meraih medali Emas dalam bidang Alquran Hadits, medali Perak untuk bidang study SKI dan Fiqih dalam ajang Olimpiade Ilmu Keislaman Nasional.

Rahmat Slamet Wijaya,S.Ag  Selaku Kepala Madrasah  memberikan apresiasi kepada peserta didik dan pembina atas peraih prestasi yang diperoleh. “Tiada kata selain rasa Syukur kepada Alloh SWT atas diberikannya kesempatan kepada anada Dara Humaira atas prestasi yang diraih Alhamdulilah, semangat untuk berprestasi dalam bidang keagaamaan. Saya juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi para pembina, pelatih dan para guru telah membina anak-anak didik kami sehingga mampu menambah deretan prestasi dan mengharumkan nama madrasah,” ujarnya.

Dengan prestasi yang diraih saat ini, dapat memberikan semangat bagi para peserta didik lainnya. Ia meyakini, disetiap kompetisi peserta didik MTs Al Ikhlas Gunungputri mampu memberikan hasil yang terbaik. “Untuk itu teruslah berlatih, rajin belajar dan mengikuti setiap ada kompetisi. Ini juga akan mengasah kemampuan dan mental untuk meraih juara,”  mari kita terus buktikan slogan yang di miliki oleh MTs Al Ikhlas saat Ini “ Aktif, Kreatif dan Berprestasi "










Tidak ada komentar:

Posting Komentar