Selasa, 14 September 2021

Workshop Pembuatan Kisi Kisi dan Penyusunan SOAL

 

MTs Al-Ikhlas Gunung Putri kembali menyelenggarakan Workshop Penyusunan Kisi-Kisi Soal dalam menghadapi Ujian Akhir Semester Genap 2021-2022. Kegiatan ini rutin dilakukan oleh MTs Al-Ikhlas guna meningkatkan mutu dan kualitas soal yang akan diujikan kepada siswa/i MTs Al-Ikhlas Gunung Putri. Kegiatan ini di buka oleh Kepala MTs Al-Ikhlas Rahmat Slamet Wijaya, S.Ag. Turut hadir dalam pembukaan Waka Bidang Akademik Nailah Rakhmawati, S.Pd dan Waka Kesiswaan Agus Prihadi, S.Pd.

Materi pada workshop penyusunnan kisi-kisi ini sendiri di sampaikan oleh H. Mustopa Kamil, M.Pd.I selaku Pembina pengawas MTs Kecamatan Gunung Putri dan  Dadan Setiawan .M.Pd.I, Pembicara menyampaikan tentang alur pembuatan kisi-kisi soal, namun pada penjelasannya, beliau memulainnya dari pengertian, fungsi dan beberapa hal yang harus ada dalam penyusunan kisi-kisi soal. Penyusunan kisi-kisi sendiri dalam tahapannya meliputi : a). Penentuan kompetensi dasar yang diukur, b). Penentuan materi pokoknya, c). Menulis indikatornya, d). Penentuan komponen/ aspek perilaku yang diukur, e). Penentukan perkiraan tingkat kesukarannya dan f). Menulis sesuai dengan jumlah butir yang akan diteskan. Selanjutnya dalam hal penyusunan Model Evaluasi juga terdapat beberapa jenis antara lain :  a). Evaluasi Formatif, b). Evaluasi Sumatif, c). Evaluasi Penempatan dan d). Evaluasi Remidial.

Kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini yaitu Dewan Guru MTs Al-Ikhlas, diharapkan dengan adanya workshop ini dapat menjadi acuan dalam menjalankan fungsi, peran, dan tugas masing-masing serta mampu menjaga dan meningkatkan sikap profesional, sehingga tujuan yang diharapkan melalui kegiatan ini dapat dicapai secara optimal.








 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar